PURWAKARTA, erajabar.my.id,- Sehari menjelang peringatan Hari Proklamasi Republik Indonesia ke-79 pada 17 Agustus 2024, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purwakarta menggelar rapat paripurna untuk mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo.
Rapat yang berlangsung pada Jumat, 16 Agustus 2024, di ruang rapat utama gedung DPRD Kabupaten Purwakarta ini dihadiri oleh Penjabat (Pj.) Bupati Purwakarta Benni Irwan, pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), perangkat daerah, dan tamu undangan lainnya.
Rapat paripurna dipimpin oleh Ketua sementara DPRD Kabupaten Purwakarta, Sri Puji Utami dari Partai Gerindra, didampingi Wakil Ketua sementara Dias Rukmana Praja dari Partai Golkar, serta Sekretaris DPRD, Drs. H. Suhandi, M.Si.
Dalam rapat yang dimulai pada pukul 13.00 WIB tersebut, Ketua sementara DPRD Purwakarta kembali memimpin rapat paripurna untuk mengumumkan susunan pimpinan Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Purwakarta periode 2024-2029. Berikut daftar pimpinan fraksi-fraksi yang diumumkan:
- Fraksi Gerindra
- Ketua: Teddy Nandung Heryawan, SE
- Wakil Ketua: Nina Heltina
- Sekretaris: Said Ali Azmi
- Fraksi Golkar
- Ketua: Hj. Enah Rohanah
- Wakil Ketua: Putriarti Putik Harum Harumawangi, S.E
- Sekretaris: Karwita, SH., MH
- Fraksi Nasdem
- Ketua: Elthon Brameista Gunawan
- Wakil Ketua: Denisa Wulandari, S.M.
- Sekretaris: Astri Novitasari
- Fraksi PDIP
- Ketua: Lina Yuliani
- Wakil Ketua: Ina Herlina
- Sekretaris: Novita Purwanti
- Fraksi PKB
- Ketua: Ceceng Abdul Qodir, S.Pd.I.
- Wakil Ketua: H. Alaikassalam, SH.I.
- Sekretaris: Hilmi Sirojul Fuadi
- Fraksi PKS
- Ketua: Ir. H. Moh. Arief Kurniawan, M.M.
- Wakil Ketua: H. Dedi Juhari
- Sekretaris: Didin Hendrawan, SE.
- Fraksi DEPAN (Gabungan Demokrat dan PAN)
- Ketua: Asep Chandra Tejakusumah alias Daseng
- Wakil Ketua: H. Aming
- Sekretaris: Dulnasir, SH., MH.
- Fraksi PERHATIAN (Gabungan PPP dan Hanura)
- Ketua: H. Asep Abdulloh
- Wakil Ketua: Ato Rukmana
- Sekretaris: Yanthi Nurhayati, S.Pd.
Rapat paripurna ini menjadi salah satu momentum penting dalam mengawali masa kerja DPRD Kabupaten Purwakarta periode 2024-2029.
Reporter : Red/Die