PURWAKARTA, erajabar.my.id,- Kondisi lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Purwakarta menjadi sorotan tajam setelah berakhirnya masa jabatan Anne Ratna Mustika sebagai bupati. Sebelumnya dikenal dengan kebersihan dan keteraturannya yang baik, kini banyak warga Purwakarta merasa kecewa dengan penurunan drastis dalam keadaan lingkungan tersebut.
Wiwin, seorang warga yang sering mengunjungi Pemda Purwakarta, mengungkapkan rasa kekecewaannya. “Selama masa Ibu Anne Ratna Mustika, lingkungan Pemda ini terjaga dengan baik. Sekarang sudah tidak terurus lagi, terkesan kumuh,” katanya dengan nada prihatin.
Pengamat lingkungan Purwakarta, Teguh Wahyudin, mengomentari perubahan ini sebagai hasil dari kurangnya kesadaran dari pejabat-pejabat Pemda untuk menjaga kebersihan. “Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab satu orang, tetapi semua pejabat dan pegawai di Pemda ini harus bertanggung jawab bersama,” ujarnya saat diwawancarai oleh media. Kamis, (27/06).
Teguh menekankan perlunya tindakan segera dari Pemda Purwakarta untuk memperbaiki kondisi lingkungan. “Kita perlu bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan teratur bagi seluruh masyarakat Purwakarta,” tambahnya.
Sementara itu, upaya konkret apa yang akan diambil oleh Pemda Purwakarta untuk mengatasi masalah ini belum dijelaskan secara detail. Warga dan pengamat lingkungan berharap agar langkah-langkah yang tepat dapat segera diambil demi memulihkan keadaan lingkungan yang pernah menjadi kebanggaan daerah ini.
Keberhasilan dalam memperbaiki kondisi lingkungan Pemda Purwakarta tidak hanya akan mempengaruhi citra Pemerintah Daerah, tetapi juga akan berdampak positif bagi kenyamanan dan kesehatan seluruh masyarakat Purwakarta.
Reporter : Red