PURWAKARTA, erajabar.my.id,- Peringatan Hari Lahir Bung Karno tanggal 6 Juni dan puncak Bulan Bung Karno dilaksanakan dengan Peringatan Haul Bung Karno yang akan dilaksanakan pada tanggal 24 Juni 2023. Haul akan dilaksanakan di GBK Jakarta dengan melibatkan ratusan ribu pengurus, kader dan simpatisan PDI Perjuangan seluruh Indonesia.
Peringatan Haul Bung Karno merupakan rangkaian kegiatan PDI Perjuangan dalam Bulan Bung Karno, dimulai dengan Peringatan Hari Lahir Pancasila tanggal 1 Juni.
Dalam acara puncak Haul Bung Karno, DPC PDI Perjuangan Purwakarta akan memberangkatkan 500 kader partai dan seluruh pengurus beserta jajarannya.
” kami akan berangkat ke Jakarta dengan membawa kurang lebih ada 500 kader partai dari seluruh PAC yang ada di Kabupaten Purwakarta”, ungkap, Sutisna, SH. MH, ketua DPC PDI Perjuangan Purwakarta.
Sutisna, menuturkan” Memperingati hari Kelahiran Bung Karno adalah wujud penghormatan terhadap jasa beliau, selain peran besarnya dalam kemerdekaan Indonesia,”
“Juga peran beliau melahirkan gagasan yang kemudian menjadi ideologi dan dasar negara yakni Pancasila. Keteladanan Bung Karno harus diikuti khususnya menyangkut persatuan bangsa,” jelas, Kang Tisna, biasa panggilannya. Kamis, (22/06).
” Pemberangkatan insyaallah akan dilakukan didepan Sekretariat DPC PDI Perjuangan Purwakarta, Hari Sabtu pagi dan doakan semoga kami selamat sampai tujuan juga begitupun pulangnya”. Pungkas, Sutisna.
Reporter : dd